Dinas Perhubungan Provinsi NTB

ASN BERSEPEDA!!! LANGKAH NYATA WUJUDKAN TRANSPORTASI BERKELANJUTAN

Sebuah kesadaran membangun keseimbangan antara ritme kerja dengan kesehatan tubuh serta upaya mengurangi polusi udara akibat kendaraan bermotor yang digunakan sebagai moda transportasi harian. Kondisi ini mendorong gerakan Aparatur Sipil Negara (ASN) Bersepeda di Provinsi NTB, sebuah kampanye untuk mendorong penggunaan sepeda sebagai alat transportasi utama yang menjadi solusi tanpa polusi dengan bonus kesehatan bagi penggunanya.

ASN Bersepeda di lingkup Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Kota Mataram  yang tergabung dalam Gerakan Bike To Work (B2W) Lombok menginisiasi kampanye “ASN Bersepeda” yang diawali pada  Senin, 10 Agustus 2020. Kampanye yang diinisiasi oleh Dinas Perhubungan Provinsi NTB dan Bike To Work (B2W) Lombok, diikuti oleh ASN yang bekerja pada Dishub Provinsi NTB, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinas Perumahan dan Permukiman Provinsi NTB dan juga Dinas Perhubungan Kota Mataram.

Tim ASN Bersepeda yang berangkat dari Kantor Dishub Provinsi NTB menuju halaman Kantor Gubernur Provinsi NTB diterima langsung oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi NTB Bapak Ir. Ridwan Syah, MM, MSc, MTP. Beliau menyambut positif dan menyampaikan bahwa “Dulu ASN Pemerintah Provinsi NTB setiap hari rabu menggunakan sepeda pada masa pemerintahan TGB. Kegiatan ini penting sebagai upaya mengubah pola hidup ASN agar lebih berkualitas dan sehat”. Harapannya kegiatan ini dapat terus berlanjut dan mendapatkan dukungan dari para pihak antara lain berupa penyediaan infrastruktur pendukung yaitu fasilitas jalur sepeda dan parkir serta adanya regulasi. Tujuannya adalah bagi perlindungan keamanan, kenyamanan dan keselamatan dalam bersepeda.

Di tengah Pandemic COVID19, tren bersepeda sekarang menjadi primadona dan masif di seluruh kota-kota di dunia dan Indonesia. Gaya hidup bersepeda kembali menjadi momentum “new life style” yang berdampak pada peningkatan penjualan sepeda. Semakin maraknya budaya bersepeda ini, mendorong para ASN dari berbagai dinas dan badan yang tergabung dalam Gerakan Bike To Work (B2W) Lombok untuk mengkampanyekan ASN Bersepeda.

Sekretaris Dinas Perhubungan Provinsi NTB yang juga merupakan Koordinator Wilayah B2W Lombok, Suryani Eka Wijaya PhD, menyampaikan bahwa “Tujuan kampanye ASN Bersepeda ini untuk mengajak ASN dan masyarakat untuk menggunakan sepeda dalam beraktifitas sehari-hari”. Kampanye ini juga berupaya mendorong ASN untuk turutserta menjadikan sepeda sebagai alat transportasi utama ke tempat kerja maupun tempat beraktifitas lainnya.

Kampanye ASN Bersepeda diikhtiarkan juga mendorong perubahan budaya masyarakat untuk menjadikan sepeda sebagai alat transportasi utama yang ramah lingkungan. Selain itu, terwujudnya infrastruktur kota Mataram yang ramah bagi pesepeda, tersedianya jalur sepeda, rambu, tempat parkir sepeda yang nyaman, penunjuk arah, pembatas jalur sepeda, taman sepeda, dan fasilitas ruang ganti di perkantoran.

Bersepeda memberikan banyak manfaat bagi ASN sendiri dan bagi Pemerintah Daerah, diantaranya dengan bersepeda ASN menjadi sehat dan dapat meningkatkan kinerjanya selama bekerja. ASN juga dapat mengurangi biaya transportasi, dan berkontribusi langsung pada pengurangan penggunaan kendaraan bermotor dan polusi udara.

Kampanye ASN Bersepeda ini baru saja dimulai lagi, menggelorakan minat bersepeda di kalangan ASN Pemerintah Provinsi NTB.  Semoga kegiatan ini bisa menginspirasi semua ASN untuk menciptakan keseimbangan pola antara kerja dan olahraga, sehingga dapat mendukung peningkatan  kinerja pemerintah daerah.

Untuk membangkitkan minat, kampanye ASN Bersepeda mengambil rute kawasan perkantoran yaitu Jalan Langko dan Jalan Pejanggik. Kegiatan ditutup sesi foto bersama dengan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi NTB Bapak Ir. Ridwan Syah, MM., MSc, MTP.

Semangat ASN NTB Bersepeda!

0 Comments

There are no comments yet

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *