Dinas Perhubungan Provinsi NTB

Berita

Kordinasi terkait bangunan UPPKB Pototano

Kordinasi terkait bangunan UPPKB Pototano

Mataram— Kamis, 12 November 2020 Kepala Seksi Pengawasan,Kepala Seksi Perencanaan dan Kordinator terminal KSB melakukan kordinasi dan pengumpulan data serta info terkait dengan pembebasan tanah seluas 19.849 m2 di Desa Senayan Kec.Seteluk Kab. KSB. Bangunan UPPKB Pototano kordinasi pada Dishub Kab. KSB, BPN, Notaris/PPAT dan mantan Camat Seteluk. Adapun beberapa hasil kordinasi

Adapun kesimpulan yang dapat ditarik adalah dari pihak Dishub kab.KSB, BPN, NOTARIS/PPAT dan mantan camat pak Drs. Amir mendorong secepatnya untuk duduk bersama terkait proses pengembalian batas dan ada tindak lanjut untuk pengukuran ulang.

Gerakan Aksi Nyata Indonesia Tertib Berkendara

Gerakan Aksi Nyata Indonesia Tertib Berkendara

Sabtu, 7 November 2020.
Mewakili Gubernur Prov NTB Menghadiri Kegiatan Aksi Nyata Indonesia Tertib Protokol Dalam Berkendara yang diselenggarakan oleh KEMENKOPOLHUKAM RI yang bertempat di Hotel Killa Senggigi. Gerakan Aksi Nyata Indonesia Tertib Berkendara ini sebelumnya telah dilaksanakan dibeberapa daerah seperti Solo, Manado dan Sumsel. Selanjutnya pada hari ini NTB berkesempatan menjadi salah satu tempat terselenggaranya kegiatan ini. Dalam kegiatan ini juga turut dilakukan Pengucapan Ikrar Indonnesia Tertib Berkendara oleh beberapa Perwakilan Club Motor dan Mobil se-NTB dan selanjutnya dilakukan Kegiatan Rolling City oleh para pengendara dengan titik awal Hotel Killa Senggigi menuju Bukit Malimbu. Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi contoh yang baik untuk masyarakat khususnya bagi para pengendara sepeda motor dan mobil agar dapat berkendara dengan tertib dan mengedapankan faktor keselamatan baik bagi diri sendiri maupun pengendara lain serta tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya untuk menekan penyebaran covid-19.

Sekretaris Dinas Perhubungan mengikuti Dikat Evaluasi Kinerja BSC,A3 berbasis Logical Framework Analysis (LFA)

Sekretaris Dinas Perhubungan mengikuti Diklat Evaluasi Kinerja BSC,A3 berbasis Logical Framework Analysis (LFA)

Sekretaris Dinas Perhubungan, Suryani Eka Wijaya, hari ini mengikuti Diklat Evaluasi Kinerja BSC, A3 Berbasis Logical Framework Analysis (LFA) Tahun 2020 yang dilaksanakan oleh BPSDM Provinsi NTB. Diklat ini akan berlangsung selama 5 hari dari tanggal 9 s/d 13 November 2020, menggunakan metode daring dan klasikal. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan daerah dalam mewujudkan visi NTB Gemilang. Peserta kegiatan adalah seluruh Widya Iswara pada BPSDM Provinsi NTB. Hari pertama menghadirkan Bappeda Provinsi NTB dan Asisten 2 Ekonomi dan Pembangunan Setda Provinsi NTB. Topik yang dibahas adalah Kebijakan pemerintah daerah terkait Program Strategis dan Program Unggulan serta Kinerja Capaian/Realisasi Program Strategis dan Program Unggulan. Dalam sesi diskusi, Asisten 2 Ekonomi dan Pembangunan, Bapak Ir Ridwan Syah, MM., MSc., MTP, menjelaskan “yang paling sulit adalah bagaimana mengukur indikator capaian program untuk penanggulangan kemiskinan dan bagaimana satu indikator kinerja yang dikerjakan secara bersama oleh Perangkat Daerah”. Diskusi terkait tantangan penetapan dan perhitungan capaian indikator kinerja ini membuka peluang untuk riset dan analisis mendalam untuk merumuskan strategi percepatan mewujudkan visi NTB Gemilang.

Rapat Koordinasi Penetapan Rute/Trayek Bus Disabilitas di Pulau Sumbawa

Agenda KADISHUB didampingi Kepala Bidang Angkutan Darat, GM Damri dan staff, dalam rangka “Rapat Koordinasi Penetapan Rute/Trayek Bus Disabilitas di Pulau Sumbawa” (Selasa, 27/10/2020)

Kegiatan dibuka langsung oleh Sekretaris Daera Kabupaten Sumbawa.

Adapun hasil koordinasi:

  1. Apresiasi, syukur, dan terimakasih oleh pemda lingkup pulau sumbawa dan penyandang disabilitas kepada pemerintah provinsi Nusa Tenggara Barat atas hadirnya bus disabilitas tahun 2021 di pulau sumbawa
  2. Akan ditindak lanjuti oleh DISHUB kebupaten kota dan penyandang disabilitas terkait penetapan rute/trayek
  3. Perlu ditambah lagi bus disabilitas supaya masing-masing kabupaten kota bisa terlayani dengan baik
  4. Kadishub mendorong masing2 DISHUB kabupaten kota untuk dapat menyediakan angkutan ramah disabilitas

Rapat Evaluasi Potensi Penerimaan Retribusi Daerah dan Pendapatan Lainnya

Sekretaris Dinas Perhubungan Provinsi NTB, Suryani Eka Wijaya, bersama Tim Retribusi Dinas Provinsi NTB, menghadiri rapat evaluasi potensi penerimaan retribusi daerah dan target pendapatan daerah. Rapat evaluasi ini dipimpin langsung oleh Kepala Bappenda Provinsi NTB, H. Iswandi, berlangsung di Aula Bappenda Provinsi NTB. Pada kesempatan ini, Kepala Bappenda Provinsi NTB menekankan bahwa ”OPD pemungut retribusi memiliki peran penting untuk mendukung pemenuhan kebutuhan fiscal pemerintah daerah”. Secara umum, PAD memiliki 4 komponen yaitu pajak daerah, retribusi daerah, penyertaaan modal pemda, dan lain-lain PAD yang sah. Pajak daerah dikelola oleh Bappenda dan PAD diluar pajak daerah menjadi tugas dari OPD.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan program strategis peningkatan sumber-sumber potensi penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) khususnya yang bersumber dari Retribusi Daerah dan Pendapatan Lainnya. Dinas Perhubungan Provinsi NTB, berdasarkan APBD Perubahan Tahun 2020, ditargetkan untuk mencapai retribusi sebesar Rp. 1.417.753.481,00 atau meningkat sebesar 298.26%. Tingginya belanja daerah, perlu diimbangi dengan peningkatan pendapatan daerah.

Bappenda Provinsi NTB telah merancang rencana strategis untuk mengoptimalkan retribusi dan potensi-potensi sumber pendapatan daerah. Secara spesifik, Dinas Perhubungan Provinsi NTB bertanggung jawab untuk strategi “Pengembangan Potensi Terminal”. Hal ini bertujuan untuk mewujudkan terminal sehat di Terminal Ginte – Dompu yang representative, aman, nyaman, dan terintegrasi. Sasarannya adalah pelaku transportasi, pelaku usaha, dan masyarakat pengguna. Dengan adanya revitalisasi Terminal Ginte – Dompu, diharapkan PAD dan retribusi meningkat menjadi 1 Milyar.

Pembahasan Struktur Organisasi Dinas Perhubungan Provinsi NTB

Pembahasan Struktur Organisasi Dinas Perhubungan Provinsi NTB

Mataram—Rapat Pembahasan Struktur Organisasi Dinas Perhubungan Provinsi NTB bertempat di ruang rapat rowot, dipimpin oleh Kadishub prov.NTB Drs. Lalu Bayu Windya,M.Si didampingi oleh sekretaris dinas perhubungan Suryani Eka Wijaya.

Ada beberapa hal yang di bahas dalam rapat, antara lain :

  1. Berdasarkan permendagri 90 bidang udara tidak memiliki kagiatan,namun akan tetap ada dalam struktur organisasi.
  2. UPT (Unit Pelaksana Teknis) berada dibawah kepala dinas menjadi jabatan Fungsional.
  3. Untuk sementara Terminal masuk ke seksi pengelolaan terminal di bidang angkutan jalan karena lingkup kegiatan masih kecil dan masih bisa diserahkan pada pihak ketiga.
  4. Seksi pengendalian dan pengawasan angkutan darat dijadikan satu seksi pada seksi pengendalian dan pengawasan Angkutan darat.
  5. Peningkatan kapasitas auditor dan inspektor llaj pada bidang keselamatan lalulintas bisa masuk dalam bidang sekretariat di kapasitas SDM.
  6. Tupoksi pada seksi keselamatan lalulintas dan seksi seksi lainnya bisa dibuatkan bahasa yg lebih keren agar mudah diingat (forum,Turatas,PKB).
  7. Khusus untuk kayangan tano segera dibuatkan UPT

Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-92, dirangkai dengan Sembalun Seven Summit

Sembalun (25/10). Rayakan hari sumpah pemuda, pemerintah provinsi NTB resmikan Sembalun Seven Summits dengan tujuan menggelorakan kembali semangat kaum muda dalam menaklukkam 7 bukit tertinggi di sembalun, Lombok Timur.
Sembalun Seven Summits adalah salah satu upaya dalam membangkitkan perekonomiam masyarakat sembalun di tengah pandemi covid-19.

“Momentum Sembalun Seven Summits ini erat kaitannya dengan pemuda dan sejarah peradaban manusia membuktikan bahwa semua inisiasi sebuah movement tidak akan bergerak, kalau tidak dilakukan oleh pemuda dan saya kira momentum pemuda hari ini luar biasa, ujar Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, saat memberikan sambutan pada perayaan hari sumpah pemuda, Minggu (25/10/2020), di Lapangan Rest Area Sembalun.

Gubernur berpesan agar gerakan ini diikuti dengan sepenuh hati, sehingga dalam diri akan tumbuh ketentraman. “saya kira kalau kita naik, kita akan lihat bulan, kita lihat bintang, kita lihat matahari. Semakin tinggi kita naik, menjelajahi, maka semakin dalam kita menjelajahi jiwa dan perasaan kiya sendiri. Ksrena itu, selamat pada pencanangan acara ini, mudah-mudahan bisa bersinergi,” Ungkap Gubernur.

Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahiim Gubernur meresmikan Sembalun Seven Summits. “mudah-mudahan mendatangkan keberkahan buat daerah kita, membantu ekonomi masyarakat dan membahagiakan kita semua. Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim acara ini kita luncurkan, mudah-mudahan sukses di kemudian hari.” ungkapnya.

Giat tersebut juga turut dihadiri oleh Bupati Lombok Timur, Wakil Bupati Lombok Timur, Forkopimda Prov. NTB, Sekda Prov. NTB, Asisten I Prov. NTB, kadishub Prov. NTB, kadispar Prov. NTB, Kadis LHK Prov. NTB, dan Kepala Balai Taman Nasional Gunung Rinjani.

Jumpa Miq Bayu “Menghadapi Dunia Nyata”

Miq Bayu, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB, dalam acara Jumpa Miq Bayu hari ini Jumat 23 Oktober 2020, bertema “Menghadapi Dunia Nyata”. Tema ini diawali dengan mereview kembali kisah Sidharta Gautama. Sidharta Gautama hidup dalam kemewahan dunia sebagai putra mahkota dalam lingkungan istana. Kehidupan protokoler membelenggu kebebasannya mencari pencerahan dalam kehidupan. Kehidupan yang sebenarnya yang berada di luar istana untuk melihat kondisi kehidupan masyarakat secara langsung.

Hal senada juga berlaku pada ritual keagamaan pada tempat-tempat peribadatan yang ada di Indonesia. Jemaah Tabliq menjadi contoh organisasi yang tidak fanatik pada suatu mahzab tertentu, menggunakan metode dakwah yang berbeda dari biasanya. Jemaah Tabliq bersifat independen, tidak bergantung pada pemerintah dan tidak berpolitik, dan ciri khasnya adalah ingin mengajak umat Muslim untuk sholat berjamaah di masjid. Sebagai umat beragama, menghadapi dunia nyata sejatinya diwujudkan dengan meningkatkan kontribusi individu pada perbaikan/peningkatan kualitas sosial pada masyarakat disekitarnya.
Selanjutnya, pelajaran berharga juga bisa kita petik dari kisah Rabiah al-Adawiyah, dari Kota Basra, Irak, yang menjadi teladan tentang kecintaan yang indah dari seorang hamba kepada Sang Pencipta, Allah SWT. Rabiah Al-Adawiyah merupakan salah seorang sufi yang menerapkan kecintaan murni kepada Allah SWT, sebagai jalan untuk mengenal Allah SWT dengan lebih baik lagi. Hasan al-Basri berusaha untuk melamar Rabiah al-Adawiyah, namun ditolak, karena pertanyaan berseri dari Rabiah al-Adawiyah tidak dapat dijawab oleh Hasan al-Basri. Seumur hidupnya, Rabiah al-Adawiyah tidak menikah, walaupun banyak proposal datang padanya. Kisah Rabiah al-Adawiyah mengajarkan bahwa jalan sufi untuk mengabdi kepada Allah SWT diawali dengan memohon ampunan, kesabaran dan rasa syukur yang mendalam, mencintai Allah SWT menjadi motivasi yang kuat untuk pencerahan spiritual.

Dalam dunia kerja, Miq Bayu berharap semoga seluruh insan perhubungan yang ada di Dinas Perhubungan Provinsi NTB dapat menunjukkan kontribusi yang nyata untuk kemajuan layanan transportasi yang berkelanjutan di Provinsi NTB. Sumber daya manusia (SDM) perhubungan yang handal, kompeten, dan professional menjadi kata kunci untuk menunjukkan arah yang tepat dalam dunia nyata pelayanan transportasi di NTB. Untuk itu, pesan penting dari topik ini adalah setiap insan perhubungan harus memiliki ketakwaan tinggi kepada Tuhan Yang Maha Esa, memiliki moral karakter yang baik, menunjukkan kemampuan bekerja secara professional dan hasil kerja yang bermanfaat untuk masyarakat umum. Untuk itu, diperlukan peningkatan kemampuan keilmuan, keahlian, dan perilaku sosial insan perhubungan untuk kualitas layanan transportasi publik di NTB yang lebih baik.

Ditjen Hubdat Sosialisasikan Regulasi Penyelenggaraan TSDP di Lombok

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mulai menyusun regulasi mengenai penyelenggaraan transportasi sungai, danau, dan penyeberangan (TSDP).

Penyusunan regulasi ini dilatarbelakangi terbitnya Permenhub Nomor 122 Tahun 2018 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemhub.

Permenhub tersebut mengatur perpindahan fungsi penyelenggaraan fungsi pengawasan operasional keselamatan dan keamanan SDP dari Ditjen Perhubungan Laut ke Ditjen Hubdat.

Sekretaris Dinas Perhubungan, Hj. Suryani Eka Wijaya., S.T., MBA., Ph.D mewakili Kepala Dinas Perhubungan memberikan kata sambutan selaku tuan rumah kegiatan Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Perubungan Darat oleh Ditjen Hubdat yang diselenggarakan di Aruna Resort and Hotel, Senggigi-Lombok.

“Selamat datang di Lombok selamat berlibur kepada seluruh peserta sosialisasi yang hadir dan mengajak untuk kita bersama-sama membangkitkan semangat Hari Perhubungan Nasional dengan Yel-Yel… Siapa Kita…. INSAN PERHUBUNGAN…. Perhubungan……JAYA!!,” kata Hj. Suryani Eka Wijaya mengajak para peserta sosialisasi menyerukan Yel-yel sambil berdiri.

Mewakili Sekretaris Ditjen Hubdat, Endy Irawan mengatakan, “Sejak fungsi keselamatan dan kesyahbandaran sudah dilimpahkan ke Ditjen Hubdat, maka kami rasa hal ini perlu didukung oleh regulasi yang mengatur mengenai TSDP,” kata Endy selaku Kepala Bagian Hukum dan Humas Setditjen Hubdat dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Peraturan Perundang-Undangan Bidang Perubungan Darat di Lombok, Kamis (22/10/2020).

Dalam rangka mempersiapkan regulasi TSDP, Ditjen Hubdat menggelar kegiatan Sosialisasi Rancangan Peraturan Perundang-undangan Bidang Hubdat tahun 2020 mengenai TSDP.

Endy mengatakan sosialisasi ini bertujuan untuk meminta masukan atas substansi dari rancangan peraturan yang tengah disusun.

Adapun rancangan Peraturan Direktur Jenderal (Perdirjen) Hubdat dibahas di antaranya adalah Perdirjen tentang Standar Pelayanan Minimal Pelabuhan Penyeberangan dan Perdirjen tentang Kapal Sungai Danau dan Penyeberangan.

Turut dibahas Perdirjen tentang Pedoman Teknis Halte Sungai dan Danau, Perdirjen Tentang Pedoman Teknis Rambu Sungai dan Danau, serta Perdirjen Tentang Tugas dan Fungsi Pengawasan Operasional TSDP.

Endy mengatakan, Indonesia memiliki potensi yang baik di bidang angkutan SDP. Hal ini terlihat dari keberadaan sungai, danau, rawa, dan kanal sebagai infrastruktur transportasi potensial perairan terutama pada pulau-pulau yang besar.

“TSDP mempunyai peran yang sangat besar dalam menghubungkan daerah-daerah terpencil di Indonesia. Karena perkembangan keadaan, peran transportasi SDP menjadi penyambung moda sehingga membutuhkan perhatian agar perannya menjadi lebih baik lagi,” ungkap Endy.

Pemilihan NTB sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan sosialisasi ini adalah sesuai arahan Presiden RI melalui Menko Marvest untuk menstimulan / perlahan mengembalikan ekonomi daerah daerah yang terdapat destinasi wisata super prioritas/”10 Bali Baru” dengan mengundang daerah daerah yang banyak potensi Sungai dan Danau nya seperti Sumsel, Kalbar, Lampung, Sumut dan Kalsel. Yang sebelumnya rangkaian kegiatan sosialisasi ini telah dilaksanakan di daerah Toba (sumut) dan Bali.

Kadishub. “NTB memiliki SDM Bidang Transportasi yang Berkualitas”.

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi NTB, Drs. Lalu Bayu Windya, M.Si., menerima kunjungan resmi dari Kepala Bagian Perencanaan Sekretariat Badan Pengembangan SDM Perhubungan, Kementerian Perhubungan RI, Bapak Yok Suprobo, hari ini, Jumat, 23 Oktober 2020. Kunjungan ini bertujuan untuk membahas perencanaan pengembangan SDM Perhubungan yang berkualitas untuk layanan transportasi yang lebih baik. Kerjasama Pemerintah Provinsi NTB dan BPSDM Kementerian Perhubungan perlu ditingkatkan untuk kualitas insan perhubungan di NTB yang lebih baik.
Pola pembibitan di NTB memiliki 2 formasi, yaitu Provinsi NTB dan Kabupaten Lombok Tengah. Pola pembibitan untuk transportasi darat total untuk Provinsi sebanyak 5 orang, D-IV 3 orang, dan D-III 2 orang. Untuk Lombok Tengah, D-IV 2 orang dan D-III 2 orang. Tim BPSDM juga menghadirkan Bapak Ferry Subekti (Kepala Subbagian Rencana Sekretariat BPSDM Perhubungan) dan Uri Hermariza (Staf Subbagian Rencana Sekretariat BPSDM Perhubungan).

Kadishub Provinsi NTB menjelaskan Pemerintah Provinsi NTB bersyukur dengan sistem rekruitmen sekolah kedinasan dari Kemenhub yang mampu menghasilkan lulusan yang memiliki tingkat pengetahuan tinggi dan disiplin kerja yang bagus. ASN Dishub NTB yang berasal dari sekolah kedinasan berjumlah 34 orang, dan ditempatkan di Bidang Darat, Bidang Laud, dan Terminal. Lulusan Kereta Api saat ini akan menginisiasi perencanaan kereta api di Pulau Sumbawa.